Kapolsubsektor Jelambar Berbagi Paket Buka Puasa Dalam Kegiatan Keluarga Asuh

Jakarta, Berita-Kita | Upaya memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 terus dilakukan. Pihak Kepolisian sebagai pelindung, pelayan dan pengayom masyarakat terus bergerak melakukan berbagai cara dalam melawan corona.

Seperti halnya yang dilakukan Kepolisian Sektor (Polsek) Tanjung Duren Jakarta Barat memiliki cara inspiratif dalam menberikan imbauan social distancing.

Melalui Kapolsubsektor Jelambar Ipda M Insan Arif melaksanakan atensi Pimpinan dalam kegiatan Keluarga Asuh dengan memberikan makanan untuk buka puasa sebanyak 10 paket nasi kotak di kediaman Bapak Trio di Jalan Satria I RW 04 Jelambar, Grogol Petamburan Jakarta Barat, Selasa (28/04/2020).

“Ini merupakan bentuk kepedulian dan dukungan terhadap masyarakat yang tengah berjuang memutus rantai penyebaran virus covid-19,” ujar Kapolsek Tanjung Duren Kompol Agung.

Tujuan kegiatan tersebut agar terjalin hubungan yang baik antara Polri dan masyarakat dalam situasi Pandemi Covid-19.

“Kegiatan pemberian makanan menjelang buka puasa ini akan diberikan setiap hari selama bulan Ramadhan,” lanjutnya. (**)

Related Posts

Stay Connected

20,831FansSuka
3,868PengikutMengikuti
22,100PelangganBerlangganan
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Recent Stories